Minggu, 28 November 2010

JAM QUARTZ

Awalnya Guess Waterpro adalah "Jam beneran" pertama yang kupunya, bahkan sejarahnyapun masih terkenang


Chronographnya mencakup Hari, Tanggal dan 24 Jam..lumayan canggih untuk ukuran masa itu dan tentunya Trendy Boo..jaman dulu Jam dengan dial biru lumayan jarang..
Jam ini kubeli di Palembang pada tahun 1994, hadiah lulus SMP dari mama tercinta, awalnya melihatnya di Counter resmi Guess di Matahari Internasional Plaza (IP) harganya Rp. 330.000- , karena sayang uangnya aku dan kakakku mencoba tempat lain yaitu ke Toko Jam di Tempat yang sama (IP) Toko Mahko** yang memang Toko jam yang cukup lengkap di sana.

Ternyata di sana harganya kok hanya Rp. 225.000 ?? maka jadilah ia jam kesayanganku dahulu, masih awet dipakai sampai lulus kuliah  (th 2000), mungkin dialah teman yang selalu setia mengikutiku kemanapun (kecuali tidur, aku kemanapun pergi tak lupa selalu memakainya)

Bulan kemarin dia baru ganti mesin karena kecerobohanku, hampir 7 tahun baterai yang habis tak pernah kuganti, akhirnya tersia-sialah ia (habis manis, sepah dibuang)...

Setelah kumenyadari akan pentingnya ia bagiku, akhirnya kucoba untuk menebus kesalahan dengan mendandaninya sehingga cantik kembali dan menempatkannya ditempat terhormat diantara Omega, Rolex dan Tag ku. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar